Kamera CCTV Terekam Tapi Tidak Aktif? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kamera CCTV Terekam Tapi Tidak Aktif? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Sistem keamanan modern seperti kamera CCTV memang sangat membantu dalam memantau lingkungan rumah, kantor, atau area bisnis. Namun, pernahkah Anda mengalami situasi di mana CCTV tampak terekam tapi sebenarnya tidak aktif? Artinya, kamera terlihat menyala dan merekam, tapi rekaman tidak tersimpan atau tidak bisa diakses. Kondisi ini cukup membingungkan dan bisa berisiko jika terjadi hal-hal penting yang perlu bukti rekaman.

Penyebab CCTV Terekam Tapi Tidak Aktif

Ada beberapa penyebab utama yang membuat rekaman CCTV seperti tidak ada atau tidak terekam. Padahal yang sebenarnya terjadi adalah kamera tetap terekam hanya saja tidak tersimpan dalam memorinya. Sebenarnya apa penyebab masalah itu? 

1. Harddisk Bermasalah

Salah satu penyebab utama video tidak terekam adalah HDD yang berfungsi dengan baik. Fungsi utama harddisk pada DVR/ NVR adalah menyimpan semua rekaman. Jika ada kerusakan pada HDD maka sistem hanya mampu merekam video saja tapi tidak bisa menyimpan datanya. Maka ketika Anda membuka kembali video akan kosong meskipun waktu rekaman tetap berjalan.

2. Kamera CCTV Tidak Aktif

Kadang kala DVR tetap menjalankan perekaman meski kamera sebenarnya mati atau tidak ada signal terkirim. Kamera CCTV tidak aktif bisa disebabkan karena banyak hal seperti kabel LAN longgar, power adaptor kamera yang rusak atau kamera memang sudah mati total. Anda harus memastikan apa penyebab kamera CCTV tidak aktif agar bisa mengatasi masalahnya.

3. Resolusi Kamera Tidak Cocok

Tahukah Anda? Bahwa tidak semua resolusi kamera sesuai dengan kapasitas DVR. Oleh sebab itu akan terjadi kegagalan perekaman kamera CCTV yang Anda miliki. Misalnya kamera yang Anda pasang adalah 5MP sedangkan DVR yang dipasang 2MO, maka DVR tidak akan mampu menyimpan hasil rekaman kamera CCTV tersebut. Jika demikian video rekaman CCTV tidak akan tersimpan dengan benar.

4. Kesalahan Pengaturan Rekam Otomatis

Kegagalan dalam perekaman kamera CCTV juga dapat terjadi ketika terjadi kesalahan dalam pengaturan rekam otomatis. DVR bisa diatur untuk merekam dengan jadwal perekaman pada jam-jam tertentu saja atau ketika ada gerakan mencurigakan. Oleh sebab itu, CCTV mungkin saja tidak merekam karena memang jadwal perekamannya belum aktif sesuai setting yang telah ditetapkan.

5. Koneksi Internet dan Cloud Bermasalah

Jika Anda menggunakan jenis CCTV yang penyimpanannya menggunakan cloud storage atau online maka rekaman mungkin saja terlihat kosong karena proses pengiriman ke server tidak sempurna. Hal ini bisa disebabkan oleh koneksi internet yang tidak stabil atau bandwith yang kecil sekali bisa menyebabkan hal tersebut.

6. Penempatan CCTV yang Kurang Tepat

Lokasi pemasangan yang kurang tepat akan sangat mempengaruhi kinerja kamera CCTV. Misalnya kamera yang dipasang terkena sinar matahari secara langsung atau hujan maka akan beresiko menyebabkan kerusakan pada lensa ataupun komponen internal pada CCTV. Hal ini yang menyebabkan CCTV outdoor memiliki fitur yang kurang lengkap.

7. Penyimpanan Tidak Aktif

Video rekaman CCTV bisa dilihat kembali jika tersimpan dengan baik. Namun jika kondisi penyimpanan tidak aktif, maka video rekaman tidak akan tersimpan dengan baik dalam storage baik harddisk ataupun penyimpanan cloud. Oleh sebab itu akan terjadi CCTV aktif namun tidak merekam dengan benar.

Cara Mengatasi CCTV Terekam Tapi Tidak Aktif

Jika penyebab CCTV tidak aktif sudah diketahui maka saatnya mengatasi masalah tersebut agar kamera CCTV Anda bisa pulih kembali seperti sedia kala. Berikut ini adalah cara mengatasi masalah yang terjadi pada CCTV:

1. Memeriksa Sumber Listrik

Sumber listrik adalah bagian paling penting dalam sebuah instalasi alat elektronik seperti CCTV. Untuk itu jika terjadi masalah pada CCTV hal pertama yang seharusnya dicek adalah sumber listrik. Pastikan sumber listrik aman agar CCTV menyala dan dapat merekam semua kejadian dengan baik.

2. Pilih Resolusi Kamera yang Cocok

Sudah dijelaskan di atas bahwa resolusi kamera yang tidak sesuai dengan kapasitas DVR dapat menyebabkan kendala penyimpanan rekaman CCTV. Untuk itu Anda harus memilih resolusi kamera yang sesuai agar data rekaman bisa disimpan dengan baik di dalam DVR.

3. Ubah Pengaturan CCTV

Cara lain yang bisa Anda lakukan untuk mengatasinya adalah periksa kembali pengaturan pada perangkat lunak atau aplikasi CCTV Anda. Anda harus memastikan bahwa semua sudah terhubung dan diatur dengan benar. Jika Anda ingin menyalakan pengaturan otomatis maka aturlah dengan benar. Namun jika Anda ingin mengatur agar CCTV terus merekam, maka matikan pengaturan merekam otomatisnya.

4. Pastikan Koneksi dan Cloud Storage Tidak Bermasalah

Agar rekaman CCTV bisa tersimpan dan dilihat kembali jika dibutuhkan. Maka dibutuhkan koneksi dan penyimpanan yang maksimal. Untuk itu Anda harus memastikan bahwa koneksi internet atau Wifi selalu stabil agar video rekaman CCTV bisa tersimpan semua pada cloud atau harddisk penyimpanan.

Setelah membaca ulasan di atas Anda pasti sudah mampu mengidentifikasi penyebab dan cara mengatasinya jika terjadi masalah. Ada banyak penyebab yang bisa mengakibatkan kamera CCTV menyala tapi ternyata tidak merekam. Pastikan penyebab kerusakan dengan tepat agar Anda bisa mengatasi masalah yang terjadi pada CCTV dengan tepat pula.

Untuk memperkecil masalah Anda bisa memilih Hikvision ColorVu yang memiliki berbagai kelebihan dibandingkan dengan merk CCTV lainnya. Seluruh momen yang tertangkap kamera akan merekam dalam warna yang terang. Resolusi kamera sampai 4K, akan memberikan hasil rekaman dengan jernih dan jelas. Anda bisa mendapatkan info selengkapnya tentang produk kamera CCTV terbaik hanya di sini.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *